Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kabupaten Seluma Ikuti Sosialisasi Rancangan PKPU Untuk Sukses Pemilu 2024

Seluma, Bawaslu Kabupaten Seluma - Ketua, Anggota serta Staf Bawaslu Kabupaten Seluma, ikuti Rapat Sosialisasi Rancangan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Pendaftaran, Verifikasi, dan Penetapan Partai Politik Peserta Pemilu Dengan Tema “Dukungan Pendaftaran Partai Politik Peserta Pemilu Untuk Sukses Pemilu 2024” yang diadakan oleh Kementerian Dalam Negeri (KEMENDAGRI) Republik Indonesia secara daring melalui Aplikasi Zoom Meeting Clouds dan Streaming Youtube, peserta lain yang mengikuti Kepala Badan KESBANGPOL Provinsi Seluruh Indonesia, Kepala Badan KESBANGPOL Kabupaten/Kota Seluruh Indonesia, Kepala Biro Pemerintahan Provinsi Seluruh Indonesia, Asisten Bidang Pemerintahan Kabupaten/Kota Seluruh Indonesia, Ketua KPU Provinsi Seluruh Indonesia. Ketua KPU Kabupaten/Kota Seluruh Indonesia, Ketua Bawaslu Provinsi Seluruh Indonesia, Ketua Bawaslu Kabupaten/Kota Seluruh Indonesia, Ketua DPD/DPW Partai Politik Provinsi Seluruh Indonesia dan Ketua DPC Partai Politik Kabupaten/Kota Seluruh Indonesia (07/04/2022).

Rapat Sosialisasi ini dilaksanakan untuk yang kedua kalinya. Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Kemendagri dengan Pemerintah Daerah untuk suksesnya tahapan pendaftaran partai politik peserta Pemilu 2024. Acara dibuka langsung oleh Sekretaris Ditjen Pol & PUM Imran, dalam sambutannya mewakili Direktur Jenderal (Dirjen) Pol & PUM Bahtiar,, beliau menjelaskan gelaran sosialisasi ini diperlukan untuk memberikan pemahaman kepada berbagai pihak yang terlibat dalam pelaksanaan Pemilu maupun Pilkada 2024. “Dengan sosialisasi ini, diharapkan pemahaman para peserta Pemilu dapat lebih clear,” ujar Imran dalam kegiatan yang bertajuk ‘Dukungan Pendaftaran Partai Politik Peserta Pemilu untuk Sukses Pemilu 2024’ tersebut. Di lain sisi, dirinya berharap, pemerintah daerah (Pemda) dapat mendukung setiap proses pelaksanaan PKPU termasuk pada tahap pendaftaran, verifikasi, dan penetapan parpol peserta Pemilu dan Pilkada 2024.

Dalam kegiatan sosialisasi ini sejumlah narasumber juga turut dihadirkan, di antaranya Anggota Bawaslu RI Rahmat Bagja, Anggota KPU RI Hasyim Asy’ari, serta Direktur Tata Negara Ditjen Administrasi Hukum Umum Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Baroto.

Penulis : Hadi Wanto
Dokumentasi : Shandy Hermansyah