Lompat ke isi utama

Berita

HUMAS HARUS INFORMATIF

Tais, Bawaslu Kabupaten Seluma - Humas harus informatif, ujar kabag pengawasan dan humas Bawaslu Provinsi Bengkulu Apriyanto, selasa kemarin 21 Desember 2021 dalam rapat evaluasi kehumasan, data dan informasi yang dilaksanakan secara daring bersama bawaslu kabupaten/kota se-Provinsi Bengkulu.

"Humas harus informatif, lakukan koordinasi, sosialisasi, serta publikasikan seluruh Informasi baik itu giat kerja maupun aktivitas dari masing-masing bawaslu kabupaten/kota," Jelas Apriyanto.
Buat dengan cara sekreatif mungkin, baik dalam bentuk vidio, berita, meme, maupun infografis.
Segala bentuk informasi yang telah dibuat tersebut kiranya dapat di posting melalui medsos yang dimiliki oleh masing-masing bawaslu kabupaten/kota, baik itu melalui website, instagram, Facebook, twitter dan youtube dengan tujuan agar informasi yang diberikan dapat tersampaikan ke masyarakat", tambahnya lagi.

Selama berlangsungnya rapat, seluruh peserta rapat daring dari 10 Bawaslu Kabupaten/kota se-Provinsi Bengkulu memaparkan persentasi atas pencapaian kinerja humas di Tahun 2021. Selain itu, Kabag pengawasan juga mengajak seluruh peserta rapat melakukan diskusi bersama, dengan harapan agar tercapainya kerja-kerja humas Bawaslu dalam memberikan informasi melalui sosial media pada tahun-tahun berikutnya dapat lebih ditingkatkan lagi.

Zoom metting yang berlangsung selama kurang lebih tiga jam tersebut diikuti oleh ketua Yefrizal beserta staf humas dan datin di kantor Bawaslu Kabupaten Seluma. (Deni)