KETUA BAWASLU SELUMA HADIRI RAPAT PEMBAHASAN JADWAL DEBAT DAN RAPAT UMUM CABUB-CAWABUP KABUPATEN SELUMA 2024
|
Seluma – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Seluma telah menetapkan jadwal Dua kali debat dalam periode kampanye sepanjang 25 September-24 November 2024. Ketua Bawaslu Seluma Gandi Indah Jaya menyampaikan hasil dari rapat yang diselenggarakan di Aula Sekretariat KPU Kabupaten Seluma Senin 7 Oktober 2024, debat Pilbub Kabupaten Seluma akan berlangsung pada awal dan pertengahan bulan November.
"Untuk debat kandidat sudah putuskan di tanggal 2 dan 16 November 2024. Debat rencananya akan dilangsungkan dikota Bengkulu, dan untuk tempat kita masih menunggu penyampaian dari KPU Seluma" kata gandi senin (7/10/2024).
Selanjutnya untuk kampanye akbar atau kampanye rapat umum, Dua pasangan calon peserta Pilbub Kabuapten Seluma tahun 2024 telah mengajukan lokasi dan waktu yang diinginkan kepada KPU. Hal ini tertulis berdasarkan Berita Acara KPU Nomor 327 yang diterbitkan pada Senin, 7 Oktober 2024.
Masing-masing paslon mendapatkan satu kali kesempatan melakukan kampanye akbar atau rapat umum Pilbub Kabupaten Seluma Tahun 2024. Pasangan nomor urut 1, Teddy Rahman-Gustianto melakukan kampanye akbar di Lapangan Sepak Bola BP I Kecamatan Sukaraja pada 23 November 2024, Lalu pasangan nomor urut 2, Erwin Octavian-Jonaidi di Lapangan Sepak Bola Lubuk Kebur Kecamatan Seluma pada 21 November 2024.
Rapat Persiapan Debat dan Penyusunan Jadwal Rapat Umum dihadiri oleh KPU Kabupaten Seluma, Bawaslu Kabupaten Seluma, Polres Seluma, Partai Pengusul dan L.O/Tim Penghubung Pasangan Calon
Tim Humas Bawaslu Seluma